KPU KABUPATEN SERANG GELAR PELATIHAN FASILITATOR BIMTEK KPPS PEMILU 2024
Serang, kab-serang.kpu.go.id - KPU Kabupaten Serang Menggelar Pelatihan Training Of Trainer Fasilitator Bimbingan Teknis KPPS Pemilihan Umum tahun 2024 untuk PPS se-Kabupaten Serang, Rabu 24 Januari 2024 Demi terlaksananya kegiatan dengan efektif, Berjumlah 978 orang anggota PPS yang tersebar di 326 Desa dan 29 Kecamatan hadir pada kegiatan yang berlangsung secara fullday dan diselenggarakan di empat tempat berbeda, diantaranya : Dapil 1 dan 2 bertempat di Swissbelinn Hotel Cikande; Dapil 3 bertempat di Hotel Horison TC UPI Serang; Dapil 4 bertempat di Hotel MaxOne Anyer; dan Dapil 5 bertempat di Forbis Hotel Serang. Pada pelaksanaannya, kegiatan tersebut di buka secara resmi oleh Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Serang sesuai dengan wilayah binaan masing – masing yakni Bapak Muhamad Nasehudin membuka kegiatan yang bertempat di Hotel MaxOne Anyer; Bapak Muhammad Asmawi dan Bapak Septia Abdi Gama membuka kegiatan yang bertempat di Swissbelinn Hotel Cikande; Bapak Ichsan Mahfuz membuka kegiatan yang bertempat Hotel Horison TC UPI Serang; dan Bapak Dede Abdurosyid membuka kegiatan yang bertempat di Forbis Hotel Serang. Selain itu, KPU Kabupaten Serang melibatkan PPK sebagai Trainer dengan mementori masing – masing wilayah binaan pps nya, memberikan modul bimtek, melakukan simulasi penghitungan perolehan suara dan tanya jawab persoalan yang kerap muncul terjadi di lapangan baik pada proses persiapan pemungutan dan penghitungan maupun pada saat hari pelaksanaan. Adapun maksud dan tujuan dari kegiatan tersebut yaitu adanya persiapan yang matang bagi PPS dalam membimtek KPPS, PPS memahami tupoksi KPPS secara keseluruhan, Penyamaan persepsi terkait hal – hal teknis Pemungutan dan Penghitungan suara dan Pemantapan, Penguatan serta membangun solidaritas jajaran KPU sampai dengan tingkat KPPS. Turut hadir Anggota KPU Provinsi Banten Bapak Ahmad Suja’I dan Bapak Aas Satibi, Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Serang, Sekretaris dan Jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Serang, Ketua PPK dan Anggota PPK Divisi Teknis se – Kabupaten Serang dan PPS se – Kabupaten Serang. (humas kpu kab. serang IS/foto: Tim/ed IS)
Selengkapnya