Berita Terkini

164

PPID Sebagai Jembatan Keterbukaan Informasi Publik

Serang (24/12) - KPU Kabupaten Serang mengikuti Kegiatan Rapat Penyampaian Hasil Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Badan Publik Di Lingkungan KPU Kabupaten/Kota Se-Provinsi Banten pada Jumat (24/12) di Aula KPU Provinsi Banten. Bapak Eka Satia Laksmana selaku Kordiv Sosdiklih Parmas KPU Provinsi Banten menyampaikan bagaimana pentingnya PPID sebagai jembatan untuk memberikan informasi kepada publik agar terdapat transparansi dan keterbukaan data yang luas dan harus memiliki respon yang baik karena berkaitan dengan pelayanan publik. Selanjutnya beliau menegaskan bahwa PPID tidak berdiri sendiri melainkan kerjasama tim antar divisi yang menjadi tanggung jawab bersama dalam suatu badan publik, sehingga harus tercipta koordinasi yang baik agar penyampaian informasi tidak terhambat. Di akhir kegiatan disampaikan hasil monev yang telah dilakukan dengan 4 kategori yaitu Informatif, Menuju informatif, Cukup Informatif dan Kurang Informatif. Semoga dengan hasil tersebut bisa menjadi acuan bagi KPU Kab/Kota di Prov Banten agar bisa terus memberikan keterbukaan informasi sesuai dengan Amanat UU Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik. (Tim Hupmas KPU Kabupaten Serang)


Selengkapnya
112

Hari Ibu Tahun 2021 : Perempuan, Demokrasi dan Pemilu (Catatan dan Harapan Pemilu Serentak Tahun 2024)

Serang (22/12) -  KPU Kabupaten Serang sukses menggelar Webinar (Rabu Ngopi) spesial Hari Ibu dengan Tema "Perempuan, Demokrasi dan Pemilu (Catatan dan Harapan Pemilu Serentak Tahun 2024) secara daring pada Rabu keempat di bulan Desember 2021. Kegiatan ini dibuka oleh Ketua KPU Kab Serang Bapak Abidin Nasyar dengan menghadirkan narasumber Ibu Iim Rohimah (Komisioner KPU Provinsi Banten), Ibu Nur'aeni (Anggota Komisi 4 DPR RI), Ibu Ida Nuraida (Asda Pemkan Serang), Khoirunnisa N Agustyati (Perludem) dengan Keynote Speaker Ibu Nur Syarifah (Biro PUU KPU RI). dan di moderatori Oleh Ibu Siti Maryam (Anggota KPU Kabupaten Serang) Acara dibuka oleh Bapak Abidin Nasyar selaku Ketua KPU Kabupaten Serang, dalam arahannya beliau mengucapkan selamat hari ibu kepada seluruh perempuan Indonesia. Bagaimana peran perempuan pada zaman sekarang sudah bergeser sangat memiliki banyak porsi di ranah publik. Abidin berharap dengan adanya webinar ini semoga peran dan keterwakilan perempuan di ranah publik bisa membuka peran untuk memberikan kontribusi kepada bangsa dan negara. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian oleh Nur Syarifah selaku Biro PUU KPU RI yang menyampaikan pentingnya partisipasi perempuan sebab keberadaan mereka dapat meningkatkan kesejahteraan kelompok perempuan dengan mewakili, mengawal dan mempengaruhi agenda dan proses pembuatan kebijakan, serta turut serta dalam proses pembangunan. Pemaparan selanjutnya oleh Ibu Nur'aeni anggota DPR RI dari komisi IV yang sangat antusias memberikan pemaparannya mengenai perempuan dalam ranah publik khususnya politik harus bisa berperan ganda dan memiliki manajemn waktu yang baik karena memiliki peran lain yaitu sebagai seorang ibu. Materi selanjutnya disampaikan secara berturut-turut oleh Khoirunisa N Agustyati (Perludem), Ida Nuraida (Asda Pemkab Serang) dan ditutup oleh Iim Rohimah (Anggota KPU Provinsi Banten) yang menjabarkan bagaimana kendala, tantangan, dan strategi keterwakilan perempuan sebagai penyelenggara pemilu. Kemudian acara dilanjutkan dengan diskusi bersama para peserta webinar yang hadir. Dengan hadirnya webinar ini diharapkan bisa memberikan pemahaman dan motivasi akan pentingnya peran perempuan baik di ranah publik dan ranah privat, bagaimana perempuan bisa terus mempersiapkan diri dan selalu memberikan kontribusi kepada bangsa dan negara. Selamat hari ibu kepada seluruh perempuan hebat di Indonesia. Perempuan Berdaya Indonesia Maju. (Tim Hupmas KPU Kabupaten Serang)


Selengkapnya
62

SELAMAT HARI IBU 21 DESEMBER 2021

Sejak tahun 1959 melalui Dekrit Presiden No.316 Tahun 1959 menetapkan tanggal 22 Desember adalah Hari Ibu dan dirayakan secara nasional. Pada 22 Desember 2021 ini merupakan peringatan Hari Ibu yang ke 93 tahun dan mengambil tema "Perempuan Berdaya, Indonesia Maju." Selamat Hari Ibu untuk seluruh perempuan Indonesia. Terima kasih telah berjuang baik di ranah publik dan ranah privat


Selengkapnya
41

Pemilu dan Pemilihan Tahun 2024 adalah Tantangan Baru Bagi Penyelenggara

Serang (21/12) - Anggota KPU Republik Indonesia, Bapak Pramono Ubaid Tanthowi melakukan kunjungan ke KPU Kabupaten Serang pada Selasa (21/12). Kunjungan ini pun didampingi oleh Anggota KPU Provinsi Banten, Bapak Eka Satia Laksmana. Kunjungan ini sebagai penguatan kelembagaan dalam persiapan menuju Pemilu dan Pemilihan Tahun 2024. Kunjungan ini diterima oleh Ketua KPU Kabupaten Serang beserta jajaran komisioner, Plt.Sekretaris dan Kasubag. Kemudian dalam kunjungan ini membahas bagaimana program-program yang telah dijalankan oleh KPU Kabupaten Serang pada tahun 2021 serta rencana kegiatan yang akan digelar pada tahun 2022. Bapak Pramono juga ikut memberikan masukan dan berdiskusi mengenai kesiapan lembaga penyelenggara dalam menghadapi Pemilu dan Pemilihan di Tahun 2024. Beliau mengatakan bahwa hal tersebut merupakam suatu tantangan baru bagi penyelenggara serta dibutuhkan persiapan yang matang dari semua aspek. Untuk itu Bapak Pramono berpesan kepada seluruh jajaran KPU Kabupaten Serang untuk terus meningkatkan kapasitas sebagai penyelenggara Pemilu dengan terus membaca dan update mengenai peraturan dan berita terbaru mengenai kepemiluan. (Tim Hupmas KPU Kabupaten Serang). 


Selengkapnya
69

Pentingnya Regulasi Dalam Mekanisme Penggantian Antar Waktu (PAW) DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota

Serang (12/21) - Kordiv Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Bapak Idrus dan Kasubag Teknis Pemilu dan Hupmas Bapak Agung Sukmana mengikuti Rapat Koordinasi Penggantian Antar Waktu (PAW) DPRD Provinsi dan Anggota DPRD Kabupaten/Kota yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Banten pada Selasa (21/12). Kegiatan ini bertempat di Aula KPU Provinsi Banten. Hadir sebagai narasumber Pramono Ubaid Tanthowi (Anggota KPU RI), Prof. Lili Romli (Peneliti LIPI) dan Usep Hasan Sadikin (Peneliti Perludem). Kegiatan ini dibuka oleh Wahyul Furqon (Ketua KPU Provinsi Banten) dilanjutkan dengan arahan dari seluruh anggota KPU Provinsi Banten. Selanjutnya dalan acara ini dijelaskan mengenai mekanisme Penggantian Antar Waktu yang dilakukan sesuai dengan Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku baik di DPRD Provinsi, PKPU maupun aturan dari Partai Politik. Tujuannya agar proses PAW bisa berjalan sesuai dengan regulasi yang ada. (Tim Hupmas KPU Kabupaten Serang)


Selengkapnya